![]() |
Foto ist/ Ilustrasi semi outdoor di atas basement lengkap dengan sejumlah custom furniture serta loose furniture. |
Penulis: Riswan Pasaribu
Editor: Raymond
HARIAN BERANTAS, KOTA BANDUNG - Pemerintah Jawa Barat saat ini sedang berencana untuk mempercantik gedung Sate dengan membangun area parkir basement beserta fasilitas pendukung lainnya, seperti gedung perkantoran semi outdoor di atas basement dan pemasangan lift panoramic dan penataan lansekap di sekitar area basement.
Menurut informasi yang diperoleh Harian Berantas, gedung sate yang terletak di Jalan Diponegoro No. 22 Bandung ini nantinya akan menjadi idaman masyarakat Jawa Barat pada umumnya dan kota Bandung pada khususnya karena di sekitar gedung juga akan dilengkapi dengan partisi tanaman dengan bingkai dinding taman.
Gedung ini kabarnya juga akan dilengkapi dengan plafon area kerja dan sejumlah custom furniture serta loose furniture.
Sedangkan untuk area parkir dan basement akan dibangun dengan lantai berbahan Floor hardener, ruang toilet, toilet duduk, dan meja wastafel.
Seperti diketahui, pembangunan gedung basement parkir kendaraan yang dilengkapi dengan infrastruktur pendukung gedung lainnya serta berbagai fasilitas mewah ini dibiayai langsung dari anggaran belanja APBD Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2023.
Pekerjaan ini juga akan dilakukan oleh tenaga kerja yang memadai dan berpengalaman serta tenaga ahli yang dilengkapi dengan penggunaan perlengkapan safety bagi semua pekerja sebelum mulai bekerja. Selain itu, pekerja yang tidak mengikuti aturan penggunaan alat keselamatan akan diberikan sanksi.(*)