![]() |
Personel Polsek Seberida dipimpin Panit I Satuan Sabhara Polsek Seberida saat melakukan patroli di beberapa kawasan titik rawan Karhutla |
Penulis: Pinten S I Editor: Riswan Pasaribu
HARIAN BERANTAS, INHU - Memasuki musim kemarau di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) sejak beberapa hari terakhir, Polres Inhu melalui Polsek Seberida melakukan patroli untuk memantau sejumlah titik api Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah tugasnya.
“Siang tadi empat personel Polsek Seberida dipimpin Panit I Satuan Sabhara Polsek Seberida melakukan patroli di beberapa kawasan titik rawan Karhutla,” kata Kapolres Inhu, AKBP Bachtiar Alponso, melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran di kantornya Senin, 30 Mei 2022.
Dijelaskannya, di wilayah Polsek Seberida terdapat beberapa titik rawan kebakaran hutan dan lahan yaitu Desa Bandar Padang, Seresam dan lainnya. Namun, menurutnya ketika tim patroli tiba di desa, tidak ada titik api dan kebakaran hutan dan lahan.
Selain melakukan pemantauan, kata Misran, tim juga menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar dan tidak melakukan kegiatan lain yang mengakibatkan kebakaran hutan dan lahan, baik itu membuang puntung rokok sembarangan dan lainnya.
“Alhamdulillah patroli terlaksana dengan baik, aman, tertib dan lancar, dan masyarakat sangat mendukung upaya yang dilakukan Polres Seberida dalam mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan,” pungkas Misran.